LANGKAH-LANGKAH YANG TEPAT UNTUK BEKERJA KE LUAR NEGERI.
Pilihan menjadi TKW itu berat. Kalau Anda tidak memiliki mental yang kuat, jangan coba-coba dech.
TKW atau TKI ialah mereka yang berjuang/ berjihad demi keluarga dan demi.... menyelam sambil minum air (hehehe...bercanda dears).
Kali ini saya ingin sharing tentang Tenaga Kerja Wanita/ Tenaga Kerja Indonesia. Namun sekarang pemerintah menyebut para pejuang devisa itu sebagai PMI (Pekerja Migran Indonesia).
Menurut saya, tidak ada salahnya kita mengais rezeki di Negara orang lain, walaupun menurtut sejumlah artikel mengatakan Indonesia adalah Negara tekraya di dunia. Namun pada kenyataannya, Indonesia tidak mampu menampung rakyatnya yang pengangguran.
Bagi kalian yang ingin bekerja sebagai imigran ke Negara asing, kalian tidak perlu takut dan khawatir. Cukup temukan informasi yang tepat dan orang (agent) yang dapat dipercaya, InsyaAllah kalian akan aman di mana pun kalian ingin bekerja.
Di sini saya akan sharing bagaimana proses keberangkatan Pekerja Migran Indosenia ke Malaysia. Check this out, dears...
Langkah-langkahnya sebagai berikut;
1. Pilih Agent(Penyalur) yang Tepat
Carilah informasi dari teman-teman yang sudah pernah menjadi PMI sebelumnya. Dan Anda bisa bertanya Agent mana yang dia pakai. Atau cari di FB (tapi ini tidak benar2 disarankan). carilah info dari mulut ke mulut dan pastikan Anda tahu jelas alamat agent tersebut. Kemudian Agent tsb yang akan merekomendasikan Anda dimana PT yang bagus, atau Anda bisa menentukan sendiri jika sudah tahu.
2. ApplyBerkas
Jika Anda sudah memilih tujuan, agent Anda akan meminta berkas; ijazah SMA, KTP, dan KK. Uploadnya bisa difoto dan kirim ke no. agent Anda atau langsung datang kerumahnya. Tergantung intruksi dari agent ya…
3. Isi Formulir
Beberapa hari selanjutnya, Anda akan dibawa ke kantor pusat Agent untuk mengisi data.
4. Testing
Ikuti semua prosedur yang ada di tempat PT. Penyalur Anda. Dan satu harian Anda akan melewati step-step yang diadakan. Hingga interview berakhir.
5. Rekom
Setelah Anda dinyatakan lulus, Anda akan diminta oleh agent melengkapi berkas yang lebih komplit; Su
rat pernyataan Lurah, persetujuan orangtua, ijazah, KTP (ortu), pas foto, dsb. Semua diminta rangkap 4. dan Anda akan diminta uang Rp. 150.000. (tergantung Agentya)
6. Disnaker dan Medical
Anda akan diajak ke kantor Disnaker untuk mendapatkan izin dan perlindungan diri. Dan Anda juga akan diminta uang Rp.300.000 (tergantung Agent ya)
7. Pasporan
Selanjutnya Anda akan dibawa ke kantor imigrasi. Dan Anda hanya duduk manis serta banyak-banyak berdoa saja agar Anda dapat antrian cepat.
8. ISC
Ini seperti perlengkapan data saja. Tetapi yang membedakannya hanya sidik jari. Kabarnya, kalau sidik jari Anda bermasalah atau ada data yang tidak konkrit (bagi ex. Malaysia) maka Anda tidak akan diluluskan.
Jika semua sudah selesai, Anda akan menunggu beberapa minggu atau bahkan bisa lebih dari sebulan untuk jadwal keberangkatan. Tergantung kebutuhan kondisi Kilang yang Anda tuju. Namun, jika mereka sangat membutuhkan tenaga pekerja, maka biasanya akan cepat.
9. Training PAP dan Keberangkatan
Setelah semua proses yang Anda lewati dinyatakan lulus. Dan Visa Anda pun sudah turun, maka langkah selanjutnya Anda akan bersiap-siap untuk nginap di PT agent. Dan setelah Anda berangkat untuk menginap di asrama PT, Anda tidak bisa lagi kembali ke rumah sebab, keesokannya atau lusa Anda sudah terbang.
PAP ialah Pembekalan Akhir Pemberangkatan (kurang lebih gitu sih, hehe…lupa). Jadi Anda akan menjalani serangkaian agenda di tempat yang telah dipersiapkan oleh panitia BNP2TKI.
Nah, jika Anda mengitu semua prosedur di atas, Insya Allah dipastikan Anda mengikuti jalur yang resmi, namun jika Anda mendapatkan proses yang praktis dan simple, maka Anda harus berpikir ulang kembali untuk melanjutkan langkahmu.
Dalam kegiatan PAP itu Anda akan diberi penjelasan bagaimana kondisi, berkas yang harus ada, attitude di negeri orang, dan ilmu-ilmu yang Anda butuhkan. Ya, semacam seminar sih, dari pagi sampai sore.
Dan setelah itu Anda akan kembali ke asrama PT, kemudian lanjut pengarahan dari agent dan uang yang Anda keluarkan utk rekom dan medical sebelumnya akan dikembalikan, serta ijazah, KTP dan KK Anda juga dikembalikan.
Nah, begitulah proses perjalanan calon PMI jika hendak bekerja ke luar negeri. Dan pengalaman ini hanya garis besarnya saja, jika diceritakan lebih detail-nya maka akan lebih dramatis lagi. Pengalaman ini tergantung agent mana yang kita pilih ya, tidak semua sama.
Terimakasih sudah berkunjung....
Penang, 01 April 2019.
0 Response to "LANGKAH-LANGKAH YANG TEPAT UNTUK BEKERJA KE LUAR NEGERI. "
Post a Comment
silahkan memberikan masukan dan tanggapan yang sopan ya guys